Tak usah kau resah
Karena aku hanya singgah
di dekat jiwamu
tak perlu kau ragu
Untuk acuhkan hadirku
karena aku hanya mampir
di kerendahan hatimu
tapi jika keadaanku
mengusik tenangmu
Aku akan pamit mundur
dari sisimu
dan biarkan semuanya
hanya kan jadi kabut
dalam ingatanmu
namun kan kusimpan cerita
yang pernah ada tentang kita
sampai mentari tak lagi bersinar
dan bulan enggan menerangi malam.
09 Mei 2009
Asrul Rahmawati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
ayo mampir